Sebenarnya ini bukan post resep sih, cuma mau sharing pengalaman kami mencoba Lotte Choco Pie pertama kali. Beberapa waktu lalu sebelum bulan puasa kami diundang ke launching Lotte Choco Pie. Jujur, kami baru pertama kali melihat bentuk choco pie ini. Padahal aslinya choco pie sudah populer di Korea dan Jepang sejak tahun 70an. Camilan ini terdiri dari dua lapis soft cake, di tengahnya ada selapis marshmallow, lalu keseluruhan kue dibalut dengan lapisan cokelat. Teksturnya lembut dan crumbly. Lotte Choco Pie ini dibungkus satuan jadi bisa disimpan di tas (buat stok buka puasa atau pengganjal perut kalau pas kejebak di jalan, misalnya).
Kami penasaran lalu akhirnya googling mencari cara menikmati choco pie, selain dimakan langsung tentunya. Akhirnya nemu 3 cara makan choco pie yang suka dilakuin orang Korea atau Jepang. Cara pertama: dibekukan. Lotte Choco Pie (tak perlu dikeluarkan dari kertas pembungkusnya) disimpan di freezer selama minimal 30 menit. Hasilnya, lapisan marshmellownya lebih padat dan tidak terlalu lengket.
Lalu cara kedua adalah melelehkannya di microwave (foto feature image). Keluarkan choco pie dari kertas pembungkusnya, panaskan di microwave selama 10-20 detik. Seru melihat marshmellownya mengembang dan meluber, lalu mengerut kembali waktu dikeluarkan dari microwave. Choco pie yang dihasilkan jadi lebih lembut dan gooey. Tapi hati-hati kalau dipegang panas sekali, jadi enaknya dimakan pakai garpu.
Yang ketiga adalah mencelupkannya ke minuman hangat, bisa susu, teh, atau kopi. Kami memilih mencelupkannya ke dalam kopi susu. Rasanya jadi lebih creamy. Sejauh ini, cara ketiga adalah cara favorit kami buat makan choco pie.
Kalau kamu gimana? Punya cara lain untuk menikmati choco pie?
Didut
31 July
eh ini bisa dibeli dimana nike?
Nike Prima
2 August
di supermarket terdekat ada kokkk :D
Trisya
28 May
Kira-kira kalo di panasin, harus berapa derajat ?