RAMADAN GIFT GUIDE 2022: LANA DAYA HOME

Kalau lagi bosan dengan suasana ruangan di rumah yang begitu-begitu aja, coba deh ganti sarung bantal di sofa. Atau pilih aksen yang berbeda buat table runner di meja makan. Yup, a quick yet easy step to freshen the room! Itu lah mengapa menurut kami dua produk dari Lana Daya Home ini rasanya pas banget buat jadi hadiah hari raya

Sarung Bantal Tenun yang Nyaman dan Manis

Etnik kontemporer, mungkin begitu kata-kata yang pas untuk menggambarkan produk-produk dari Lana Daya. Seperti pillow cover yang punya detail fringe dalam warna netral ini. Tekstur tenunannya pas buat jadi aksen di sofa ruang keluarga.

Lusi Jendela Kota Fringe Handwoven Lumbar Pillow
Rp479.000  |  Ukuran 45×45 cm

Percantik Meja Makan dengan Runner

Terkesan simpel dan sederhana, taplak meja ini mudah untuk di-mix-and-match dengan berbagai tableware berkat warnanya yang netral. Seperti produk dari seri Lusi Handwoven lainnya, runner ini juga dibuat oleh perajin tenun di Sleman, Yogyakarta.  

Lusi Lajur Kereta Handwoven Runner
Rp529.000  |  Ukuran 54×109 cm

 

Terisnpirasi dari kain tradisional, Lana Daya mulai memasarkan produk berbasis tekstil ethical sejak 2020. Menariknya, selain membuat home goods berkualitas dengan bahan baku yang ramah lingkungan, mereka juga punya misi untuk memberdayakan perajin lokal dan melestarikan teknik produksi tradisional. Produk-produk dan cerita tentang Lana Daya Home selengkapnya bisa kamu temukan di website mereka, Lanadaya.com.

Seringnya menggambar, kadang menulis, dan kadang merajut, menjahit, menyapu, dan berbagai kerajinan lainnya. She enjoys work on ideas for spaces, events, presentations, and even a popping surprise.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.